12 Cara Menemukan Kecocokan Dengan Orang Lain

Pada hakikatnya, manusia adalah makhluk sosial. Keinginan untuk menemukan kecocokan dengan orang lain merupakan hal yang wajar sebab dari sudut pandang evolusioner, inilah yang membantu kita agar dapat terus bertahan hidup.[1] X Teliti sumber Jika Anda baru saja pindah ke sekolah yang baru atau selalu merasa seperti orang yang terasing, jangan menyalahkan diri sendiri sebab menjalin persahabatan bukanlah tugas yang mudah bagi siapa pun. Pada saat Anda merasa sangat sulit untuk menemukan kecocokan dengan orang lain, gunakan beberapa cara berikut agar Anda lebih mudah diterima dalam bersosialisasi.

Mempelajari tentang Grup

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Kenali grup mana yang Anda rasa paling cocok. Biasanya, grup ini terbentuk dari orang-orang yang populer “di dalam” sekumpulan orang, tetapi cobalah mencari kata-kata yang dapat menjelaskan sebuah grup secara spesifik. Dengan demikian, Anda akan dapat membayangkan dan mempersiapkan dengan lebih baik apa saja yang harus Anda lakukan untuk menemukan kecocokan dengan orang lain.

Gunakan templat ini: Anak-anak yang populer adalah __________. Mereka dianggap paling baik karena __________. Mereka adalah anak-anak yang hebat dalam __________, dan suka __________ jika ada waktu luang. Jika dilengkapi, kalimat ini akan menjadi: “Anak-anak yang populer adalah para pemain sepak bola dan pemandu sorak. Mereka dianggap paling baik karena energik, aktif, bugar, dan menarik. Mereka adalah anak-anak yang hebat dalam olahraga permainan dan bersosialisasi dengan orang lain, dan suka pergi ke pesta jika ada waktu luang.”

Atau templat tadi akan membentuk kalimat: “Anak-anak yang populer adalah para anggota paduan suara dan murid-murid kelas akting. Mereka dianggap paling baik karena cerdas, menyenangkan, karismatik, dan tenang. Mereka adalah anak-anak yang hebat dalam melakukan pertunjukan, membuat orang-orang tertawa, dan senang menonton film jika ada waktu luang.”

Grup anak-anak populer akan berbeda di setiap sekolah. Di sekolah Anda, mungkin para atlet yang dianggap sebagai anak-anak yang populer. Di sekolah lain, anak-anak yang sadar lingkungan mungkin dianggap sebagai yang paling populer. Jangan menganggap bahwa orang-orang populer selalu berperilaku dan mempunyai minat yang sama.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Perhatikan apa yang menjadi norma sosial di sekolah Anda. Grup yang Anda pilih mungkin terlihat menarik karena mereka sudah terbawa ke arah perilaku dan minat tertentu yang bisa saja membuat mereka tidak dianggap paling populer di antara teman-teman Anda.

Grup yang Anda pilih mungkin grup Vegan, dan di sekolah, anak yang dianggap “keren” bisa berarti yang tidak makan daging atau produk makanan dari hewan.

Anda harus memutuskan apakah norma-norma yang ditaati oleh grup yang Anda pilih terkait dengan apa yang sanggup Anda korbankan atau ingin Anda capai. Mungkin Anda akan kesulitan jika harus mengikuti norma dalam grup ini karena Anda sangat suka makan steik daging sapi dan telur orak-arik.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Amatilah apa yang dianggap paling penting oleh grup ini. Perhatikan kaus favorit grup, perlengkapan, atau alat-alat olahraga yang mereka bawa. Cobalah menguping dan mencari tahu apa topik yang paling sering mereka diskusikan.

Berhati-hatilah pada saat mendengarkan percakapan mereka agar Anda tidak sampai ketahuan sebab Anda mungkin bisa dicap sebagai orang yang serba ingin tahu.

Anda tidak harus menaati setiap norma sosial agar diterima oleh grup. Contohnya, Anda bisa saja memilih bergabung dengan grup Vegan, tetapi aspek yang mereka anggap sebagai identitas penting dari grup ini adalah menjadi penggemar Justin Bieber.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Lakukan tindakan yang memperlihatkan bahwa Anda memiliki minat yang sama. Contohnya, jika penampilan grup Anda sangat hebat dalam acara pertunjukan antar sekolah, belilah karcis untuk menonton mereka tampil dan sapalah jika Anda bertemu dengan mereka di sana.

Jika grup Anda suka membaca buku Harry Potter, bawalah buku ini ke sekolah dan bacalah di dalam kelas. Jika mereka suka memakai baju dengan warna tertentu, pakailah warna yang sama. Kesamaan dapat menjadi batu pijakan untuk mulai membangun persahabatan.

Meniru adalah hal yang sangat penting agar disukai. Bukan berarti Anda harus menjadi seperti robot atau kloning. Berusaha agar terkesan ada kesamaan adalah cara yang orang-orang lakukan secara alami, dan biasanya akan ditanggapi dengan baik oleh orang-orang yang ditiru.

Jujurlah dalam tindakan dan interaksi Anda. Jika menurut Anda ada yang salah, jangan dilakukan hanya supaya bisa menemukan kecocokan. Ingatlah bahwa ada banyak hal yang dihargai oleh orang lain, dan norma atau minat tertentu mungkin tidaklah terlalu penting bagi grup.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Perkenalkan diri kepada grup dengan penuh keyakinan. Setelah Anda mendapatkan gambaran umum tentang minat dan karakteristik grup yang Anda pilih, berusahalah membuat mereka menyadari kehadiran Anda dengan penuh percaya diri dan tidak malu-malu.

Ingatlah, percaya diri tidak berarti kasar. Berusahalah agar Anda tidak terkesan memaksakan diri atau terlalu tegas pada saat memperkenalkan diri. Cara ini mungkin tidak disukai oleh orang-orang yang tertutup.

Di sisi lain, jangan terlalu pemalu atau terlihat canggung pada saat berkenalan dengan orang-orang ekstrovert yang mudah bergaul. Perkenalkan diri dengan bersikap antusias dan bersuara agak keras mungkin akan lebih baik.

Alih-alih mengenal seluruh grup sekaligus, cobalah mengenal anggota grup secara individual. Anda dapat menyapa mereka dengan mengatakan: “Hai! Nama saya Dodi. Seingat saya kita pernah sekelas waktu kuliah bahasa Inggris semester ke dua. Kamu Askar, kan? Oh ya, saya juga sangat suka pelajaran anatomi Pak Burhan.”

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Bergabunglah dengan tim atau klub olahraga yang diikuti oleh grup Anda. Sediakan waktu untuk berkumpul dengan anggota grup di luar kelas atau dalam kegiatan yang lebih santai untuk memperlihatkan kepribadian Anda yang sesungguhnya.

Cobalah bergabung dalam regu pemandu sorak atau panitia reuni alumni. Carilah kegiatan yang terorganisir tetapi santai agar Anda dapat bersosialisasi dan bercanda dengan teman-teman Anda.

Mencari kecocokan bukan hanya memperlihatkan minat yang sama, tetapi membangun ikatan. Jika bisa, carilah aktivitas yang membutuhkan penyelesaian masalah dan kerja sama, dan yang paling ideal adalah grup olahraga. Orang-orang cenderung akan lebih mudah menjalin ikatan dengan orang lain yang dipersatukan oleh tujuan yang sama.

Menjadi Pribadi yang Sosial

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Ceritakan lelucon dan sering tersenyum. Senyum adalah isyarat universal yang menunjukkan penerimaan, dan senyum biasanya mudah menular.

Lelucon adalah hal yang sangat penting dalam lingkaran sosial. Tersenyum dan tertawa adalah sikap yang universal bagi semua orang, terlepas dari apa pun minat mereka.

Humor tidak hanya terbukti dapat membuat kita sendiri merasa senang tetapi dapat juga memicu perasaan positif bagi orang lain. Orang-orang lebih suka jika orang lain membuat mereka merasa senang.

Gunakan humor yang mengecilkan diri sendiri sebagai cara yang baik untuk memperlihatkan bahwa Anda bukanlah orang yang terlalu serius. Contohnya, Anda bisa mengatakan, “Saya memang benar-benar bodoh, tadi pagi saya coba menata rambut sendiri, dan hasilnya membuat saya terlihat seperti Ninila Sihira.” Kemampuan Anda untuk menertawakan diri sendiri akan membuat orang lain merasa nyaman dengan diri mereka sendiri.

Hindarilah humor yang mengolok-olok atau merendahkan orang lain kecuali jika dilakukan dalam situasi bermain. Di Amerika, ada permainan “the dozens,” yang dilakukan dengan cara berdebat sambil merendahkan satu sama lain yang dapat mempererat persahabatan selama fokusnya adalah humor dan tidak sampai melukai perasaan. Anda dapat mencoba permainan debat ini, tetapi jangan pernah mengajak teman-teman yang belum Anda kenal untuk bermain dengan saling merendahkan sebab dapat dianggap kasar atau menyerang. Anda juga bisa mengajak teman-teman Anda bermain basket, berenang, atau melakukan kegiatan lain bersama-sama.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Berikan pujian yang tulus kepada para anggota di dalam grup Anda. Teman-teman Anda akan lebih menyukai Anda jika mereka dipuji.

Berikanlah pujian yang tulus. Pujian yang asal-asalan dan tidak tulus akan membawa akibat yang berlawanan dan membuat orang lain merasa direndahkan.

Contohnya, daripada mengatakan hal yang biasa seperti, “Hai Deb, rambut kamu indah sekali,” cobalah mengatakan, “Hai Deb, saya suka sekali dengan rambutmu yang terlihat lembut dan sehat. Ujung rambutmu tidak ada yang terbelah!”

Jangan memuji seseorang secara berlebihan. Ini sama saja dengan tidak tulus sehingga mereka mungkin akan merasa sepertinya Anda memuji mereka dengan niat yang tidak baik.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Fokuskan perhatian Anda pada anggota grup. Tidak apa-apa jika sekali waktu Anda berbicara tentang diri sendiri, tetapi pada umumnya, orang-orang akan lebih suka jika orang lain menjadikan mereka sebagai pusat perhatian.

Hal ini tidak sama artinya dengan menjadikan orang lain sebagai sorotan publik. Jangan membuat anggota kelompok Anda terlihat istimewa di depan orang-orang yang lain, sebab bagi orang yang tertutup, cara ini dapat membuat mereka merasa malu atau direndahkan. Cobalah mengalihkan pembicaraan dengan melibatkan orang lain juga pada saat Anda berbicara atau melakukan interaksi yang ekskusif dengan seseorang.

Memberikan pernyataan yang berempati adalah cara yang baik untuk mengalihkan fokus kepada orang lain. Katakan seperti, “Saya mengerti perasaan Anda,” atau “Apakah Anda suka dengan konser tadi malam?” dapat membuka percakapan dengan baik agar orang lain mau membicarakan tentang diri mereka.

Bumbui dengan beberapa informasi dan pendapat pribadi sambil memberikan pernyataan yang berempati untuk menemukan kesamaan dan memperlihatkan kepada mereka bahwa Anda sedang mendengarkan dengan sepenuh hati.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Berikan anggukan, ulangi kata-kata mereka, dan sering-seringlah menyebutkan nama mereka. Semua perilaku yang dapat menumbuhkan keyakinan bagi orang lain dapat membuat mereka merasa nyaman dengan kehadiran Anda.

Mengangguk adalah perilaku yang cenderung akan ditiru oleh orang lain. Hasil studi menunjukkan bahwa mengangguk sambil mendengarkan akan membuat Anda lebih mudah untuk setuju. Jika Anda mengangguk sambil berbicara kepada orang lain, ada kemungkinan mereka juga akan mengangguk kepada Anda dan setuju dengan apa yang Anda katakan.

Ulangi kata-kata mereka dengan parafrasa, bukan kata per kata. Memparafrasakan apa yang baru saja orang lain katakan kepada Anda akan memperlihatkan bahwa Anda mendengarkan mereka secara aktif, tetapi mengulangi ucapan mereka kata per kata dapat membuat Anda terkesan hanya “membeo” dan merendahkan mereka.

Nama adalah hal utama dalam identitas kita, dan mendengarkan nama kita sendiri disebut akan membuat kita merasa diakui sebagai manusia. Oleh sebab itu, orang-orang akan lebih suka kepada Anda karena Anda mau menyebutkan nama mereka.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Tetap bersikap sopan jika Anda tidak setuju, tetapi jangan mengatakan bahwa mereka salah. Mungkin Anda mempunyai berbagai pandangan tentang isu-isu tertentu, tetapi ada cara-cara yang tepat untuk menyampaikan ketidaksetujuan Anda. Sering kali kita tidak perlu mengatakan bahwa seseorang salah, dan ini bisa membuat orang lain merasa sangat direndahkan.

Alih-alih mengatakan “James, Anda salah karena mendukung hukuman mati,” bertanyalah “Mengapa Anda setuju dengan hukuman mati?” Dengarkan apa yang mereka katakan, lalu cobalah mengerti mengapa mereka berpendapat seperti itu. Tanyakan, “Mengapa Anda mereka yakin dengan hal itu? Mengapa Anda merasa ini adalah hal yang benar?” Temukan kesamaan pandangan antara Anda dengan mereka lalu gunakan sebagai dasar untuk mulai menjelaskan pendapat Anda. Contohnya: “Saya juga sangat membenci kejahatan, dan menurut saya hukuman harus dijatuhkan, tetapi…”

Cara ini dikenal sebagai teknik “Ransberger Pivot” yang sangat bermanfaat sebab dapat meningkatkan keberhasilan dalam memengaruhi orang lain dengan mencari kesamaan pandangan terlebih dahulu. Anda dapat mengoreksi pendapat orang lain tanpa membuat mereka malu.

Cara Menemukan Kecocokan dengan Orang Lain: 12 Langkah

Perlihatkan diri Anda. Setelah diterima oleh teman-teman Anda, definisikan siapa diri Anda dengan cara yang unik tetapi masih tetap sejalan dengan identitas grup Anda.

Keinginan Anda untuk menemukan kecocokan tidak berarti bahwa Anda tidak dapat menjadi yang terbaik. Jika Anda ditunjuk menjadi pemimpin penyerangan (point guard) dalam tim bola basket mahasiswa baru di kampus, pakailah jaket penghargaan Anda dengan bangga. Orang-orang akan tertarik pada Anda karena Anda berbakat tetapi tetap rendah hati. Berbanggalah, tetapi jangan sombong.

Keinginan untuk tampil beda dan menemukan kecocokan adalah dua hal sama-sama wajar. Berusaha memuaskan seseorang dengan mengabaikan yang lain hanya akan menimbulkan akibat buruk, jadi berusahalah menemukan keseimbangan untuk diri Anda sendiri. Terimalah apa yang membuat Anda terlihat berbeda dan apa yang membuat Anda memiliki kesamaan dengan orang lain.

Tinggalkan komentar